Dewan Ketahanan Pangan Dilantik Walikota JFE

Dewan Ketahanan Pangan Dilantik Walikota JFE

SULUTDAILY|| Tomohon – Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman SE Ak melantik Dewan Ketahanan Pangan Kota Tomohon, (5/6/2018) di BPPI Kota Tomohon Barat.

Walikota Tomohon dalam sambutannya, mengatakan bahwa pembangunan ketahanan pangan sangat penting mengingat pangan merupakan kebutuhan dasar manusia yang pemenuhannya menjadi hak asasi setiap individu masyarakat.

“Untuk itulah maka pemerintah menjadikan pembangunan ketahanan pangan sebagai urusan wajib dan salah satu prioritas pembangunan nasional. Pembentukan Dewan Ketahan Pangan Kota Tomohon dimaksudkan untuk membantu pemerintah dalam mewujudkan cita-cita peningkatan ketahanan pangan yang meliputi penyediaan, distribusi, cadangan, penganekaragaman konsumsi, pencegahan, serta penanggulangan masalah pangan dan gizi,” ujar JFE.

Walikota JFE yang juga Ketua Dewan Ketahanan Pangan Kota Tomohon, mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam upaya-upaya meningkatkan kemandirian pangan dan mengantisipasi meluasnya peredaran pangan berbahaya,” kata JFE.

Turut hadir, Dandim 1302 Minahasa diwakili Perwira Penghubung Mayor Inf Feky Welang, Kapolres Tomohon diwakili Wakapolres Kompol Joice Wowor, Sekretaris Daerah Kota Tomohon Ir Harold V Lolowang MSc, Kepala Dinas Pangan Daeah Kota Tomohon Dra Lily Solang MM, jajaran Pemkot Tomohon dan para kelompok tani. (davyt)

TAGS
Share This