Depri – Amin Resmi Mendaftar Balon Di KPUD Bolmut

SULUTDAILY, BOLMUT – Pasangan Bakal calon Drs.Depri Pontoh dan Drs. Amin Lasena (DP/AL), rabu (10/01/2018) akhir pekan lalu, dihantar oleh pengurus Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai kebangkitan Bangsa (PKB), Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dan Partai Demokrat, resmi mendaftar di Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) sabagai calon Bupati dan Wakil Bupati Bolmong Utara (Bolmut) periode 2018-2023, Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) setempat.

Pantauan media ini, DP-AL yang tiba di kantor KPUD sekira pukul 13.40 wita, didampingi Ribuan simpatisan maupun pendukung berkostum variasi khas warna masing masing partai yang mengusung nampak memenuhi area kantor KPUD untuk memenuhi kewajiban kandidat pada tahapan pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati. Selain itu, seluruh pimpinan maupun pengurus di 5 partai pengusung juga nampak mendampingi.

Berkas pendaftaran Balon Bupati dan Wakil Bupati DP-AL ini diterima langsung oleh ketua KPUD Bolmut Faisal Husin, S.Pd didampingi oleh tiga komisioner dan sekertaris KPUD Bolmut Aminudin Ilolu di Ruangan Media Center KPU Bolmut.

Ketua KPU Bolmut, Faisal Husin dalam sambutannya menyampaikan bahwa secara resmi KPU sudah menerima berkas Pendaftaran DP-AL.

“Hari ini, Pasangan Calon Pak Depri dan Pak Amin mendaftar ke KPU. Kami pihak KPU akan meneliti kelengkapan Berkas Pasangan calon sampai dinyatakan memenuhi syarat dan diterima,” kuncinya.

Sementara itu, Depri Pontoh pada kesempatanya menyampaikan apresiasi atas antusias ribuan masyarakat simpatisan maupun pendukung DP-AL yang setia mendampingi hingga proses penelitian selesai dan dinyatakan diterima. (ricky)

 

TAGS
Share This