
Dampingi Steven Kandouw, JG Ikut Rapat Pemenangan Pilkada 2020 PDI Perjuangan
SULUTDAILY|| Jakarta- Wakil Ketua Bidang Pemenangan DPD PDI Perjuangan Sulut Steven Kandouw memaparkan peta politik 2020 di hadapan pengurus DPP PDI Perjuangan dalam rapat persiapan pemenangan Pilkada 2020, Kamis (31/10/2019) di DPP PDIP Jl. Diponegoro Menteng, Jakarta Pusat
Menurut Steven, sesuai arahan ketua DPD PDI Perjuangan Sulut Olly Dondokambey dalam menyambut Pilkada 2020 pihaknya telah menyiapkan tahapan-tahapan pencalonan dan melakukan sejumlah konsolidasi.
“Pada prinsipnya seluruh arahan ketua DPD PDI Sulut terkait peta politik menjelang Pilkada 2020 telah saya presentasikan secara singkat dan jelas kepada pihak DPP PDI.”ujar Steven sambil menegaskan sesuai instruksi ketua DPD PDI Perjuangan Sulut maka seluruh kekuatan akan diarahkan untuk menyapu bersih Pilkada 2020 mendatang.
Sementara itu, Sekretaris DPD PDI Perjuangan Sulut Frangky Wongkar membenarkan bahwa sesuai arahan Ketua DPD PDI Perjuangan Sulut Olly Dondokambey, sejumlah tahapan telah di lakukan, salah satunya adalah penetapan calon yang akan bertarung pada Pilkada 2020 mendatang.
Senada dengan Frangky, Wakil Ketua Bidang Ekonomi DPD PDI perjuangan Sulut Joune Ganda,SE yang turut mendampingi saat itu menegaskan, melihat peta politik di Sulut saat ini, selaku pekerja partai akan melaksanakan perintah pihak DPP melalui DPD PDI Perjuangan Sulut.
”Yang pasti perintah ketua DPD PDI Perjuangan Sulut untuk menyapu bersih pilkada 2020 mendatang, akan kami laksanakan sesuai dengan kapasitas dan tugas yang diembankan.”ungkap sosok tunggal yang akan bertarung pada Pilbub Kabupaten Minut 2020 mendatang.( Jr/*)