Caroline Kennedy Mulai Bertugas sebagai Dubes di Jepang

SULUT DAILY|| Tokyo – Caroline Kennedy, putri Presiden Amerika Serikat John F. Kennedy, tiba di Tokyo, Jepang, Jumat, 15 November 2013, untuk memulai tugasnya sebagai Duta Besar Amerika Serikat di Negeri Matahari Terbit. Kennedy, yang dilantik sebagai Duta Besar AS dua hari lalu, menerima sambutan hangat setibanya di Bandara Narita, Tokyo.

Caroline Kennedy,  perempuan pertama yang menjadi Duta Besar AS untuk Jepang, adalah pendukung kuat Barack Obama dalam pencalonannya sebagai presiden pada 2008. Kennedy juga ikut berkampanye untuk Obama. “Saya membawa salam dari Presiden Obama, Saya merasa terhormat untuk mewakilinya sebagai Duta Besar Amerika Serikat,” kata Caroline. “Saya juga bangga untuk meneruskan warisan ayah saya sebagai pelayan publik.”.Kennedy sempat bekerja untuk otoritas pendidikan di New York sebelum mengejar kursi Senat di New York pada 2009.

Dalam salam melalui video kepada masyarakat Jepang yang dirilis via Internet pada Rabu, 13 November 2013, Caroline mengatakan ia sudah belajar seni dan sejarah Jepang, melakukan perjalanan ke Jepang, termasuk ke Hiroshima –di mana bom atom pertama dijatuhkan– ketika berumur 20 tahun.

“Ini membuat saya memiliki keinginan mendalam untuk bekerja untuk dunia yang lebih baik, lebih damai,” katanya, sembari menambahkan bahwa ia juga melakukan perjalanan ke Jepang untuk menikmati bulan madunya.

Ayah Caroline mengunjungi Jepang sekali pada 1951, tapi tidak pernah mengunjungi negara itu dalam hampir tiga tahun masa pemerintahannya. Meskipun begitu, Presiden Kennedy populer di Jepang.

Sebuah kunjungan kenegaraan sudah direncanakan pada Januari 1964. Tim pendahuluan, termasuk Menteri Luar Negeri AS Dean Rusk, sudah dalam perjalanan menuju Tokyo ketika Kennedy ditembak mati di Dallas, Texas, pada 22 November 1963. Pesawat yang ditumpangi Rusk balik arah di tengah Samudera Pasifik dan kembali ke Amerika.

Jepang menyambut baik pencalonan Caroline karena mereka merasa kedekatannya dengan Obama akan memberi keuntungan bagi Jepang. “Orang-orang Jepang merasa paling dekat dengan ayahnya dari semua Presiden AS, dan dalam suasana itulah saya menawarkan sambutan hangat saya,” kata juru bicara kepala kabinet Jepang, Yoshihide Suga, dalam konferensi pers, Jumat, 15 November 2013.  “Saya pikir dia akan menjadi duta besar yang hebat untuk mengembangkan hubungan Jepang-AS lebih lanjut karena dia mengatakan dapat berbicara langsung dengan Presiden Obama melalui telepon.”

Caroline adalah satu-satunya anak Kennedy dari istrinya Jacqueline Bouvier Kennedy, yang kini masih hidup. Kakaknya, John F. Kennedy Jr., meninggal dalam kecelakaan pesawat tahun 1999, sementara kakak tertuanya meninggal setelah lahir, dan saudaranya yang lain meninggal beberapa hari setelah kelahiran prematurnya saat Kennedy masih menjadi presiden.(tempo/JbR)

TAGS
Share This