Camat Jaken Tinjau Desa Tamansari Lokasi TMMD 111 Kodim 0718/Pati.

Camat Jaken Tinjau Desa Tamansari Lokasi TMMD 111 Kodim 0718/Pati.

SULUTDAILY//PATI – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 yang dilaksanakan di Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati, Jawa Tengah tersebut bertujuan untuk mewujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat serta membantu otorita sipil dalam menciptakan kesejahteraan masyarakat dan suasana yang kondusif bagi terwujudnya stabilitas keamanan dalam negeri.

TMMD ke-111 tahun 2021 ini dengan mengambil tema “TMMD Sinergisitas Membangun Negeri”.

Demikian dikatakan Camat Jaken, Satrio Lelono SH, kepada awak media saat meninjau sasaran fisik pembangunan semenisasi jalan menuju area persawahan di Desa Tamansari.

Dikatakannya bahwa dirinya sangat berterima kasih kepada TNI, khususnya Kodim 0718/Pati yang telah memilih kecamatannya sebagai tempat TMMD.

“Saya mengajak seluruh elemen masyarakat yang ada di Kecamatan Jaken, mari kita bersama-sama ikut andil dan membantu kegiatan TMMD di Desa Tamansari sehingga berjalan lancar dan sukses,” terangnya. Rabu (23/06/2021).

CATEGORIES
Share This