
Bukti Nyata Kedekatan TNI Dan Warga Tamansari
SULUTDAILY//Pati – Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-111 Kodim 0718/Pati yang berlangsung di Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati, saat ini tinggal menyisakan waktu 2 hari kedepan. Namun seperti hari-hari sebelumnya, anggota TNI Satgas TMMD Reguler Kodim Pati terus membantu warga masyarakat setempat.
Kali ini Serda Sukarji sedang membantu Bapak Sukarmo (49) Warga Dukuh Kalimati, Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati, mengangkat karung berisi gabah untuk dibawa pulang ke rumahnya menggunakan alat sepeda motor, Selasa (13/7/2021)
Sukarji menjelaskan, kegiatan ini dilakukan untuk meringankan pekerjaan warga disamping itu juga sebagai sarana komunikasi sosial (komsos) dengan warga masyarakat setempat agar terjalin keakraban antara TNI anggota Satgas masyarakat.
“Melihat Pak Sukarmo yang sedang melangsir hasil panen padinya, saya merasa terpanggil untuk membantu mengangkat karung-karung berisi gabah yang kondisinya masih basah. Apalagi saat itu hanya berdua, jadi mereka kesulitan dalam mengangkat karung untuk ditaruh di atas jok sepeda motornya,” kata Sukarji.
Sementara Sukarmo tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada Sukarji anggota Satgas TMMD yang telah membantu pekerjaannya mengusung gabah dari sawah menuju rumahnya.
“Terimakasih Pak, telah membantu mengangkat karung-karung gabah saya. Untung dibantu TNI Satgas TMMD, kalau tidak mungkin nanti sore pekerjaan ini baru selesai. Semoga apa yang telah dilakukan anggota Satgas TMMD ini bisa menciptakan tali silaturahim sehingga TNI selalu dekat dengan rakyat,” tuturnya. (0718)