Apel Rutin Linmas Se Kota Tomohon Dipimpin Oleh Kasat Pol PP Rotikan
SULUTDAILY||Tomohon – Apel anggota Linmas se-Kota Tomohon dilaksanakan di halaman kantor walikota selasa (24/3).Apel ini merupakan program rutin yang dilaksanakan melalui kantor satuan polisi pamong praja sekaligus dalam rangka mengevaluasi berbagai tugas dan kerja para linmas di setiap wilayah/kelurahan.
Kepala Satuan Polisi Pamong Praja James A H Rotikan SE selaku pembina apel ini, dalam sambutannya mengatakan bahwa peran linmas dalam lingkup pemerintahan sangat diperlukan, disamping berperan penting dalam kaitan keamanan, tugas linmas juga memerlukan sumber daya manusia yang cerdas dalam menyukseskan berbagai kegiatan termasuk menjalankan berbagai program pemerintah dalam rangka membangun masyarakat yang sejahtera.
Menyambut jumat agung dan Paskah Rotikan mengimbau kepada seluruh anggota linmas untuk tetap terus berperan aktif dalam menjaga keamanan seperti terus menggiatkan penjagaan pada malam hari/ronda malam, serta tetap terus memantau bagi para tamu untuk wajib lapor 1 × 24 jam yang tentunya bertujuan untuk mencegah serta meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
Ditambahkannya para linmas patut bersyukur karena pada tahun ini Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak telah berkomitmen menaikan gaji linmas yang bertujuan untuk kesejahteraan para linmas yang ada di setiap kelurahan di Kota Tomohon.
Diketahui sampai saat ini jumlah anggota linmas di Kota Tomohon 750 orang, dan gaji/bulannya Rp 500.000, sedangkan untuk koordinator linmas disetiap keluarahan Rp 550.000/bulan.