Andrikus Wuwung Sesalkan Wakil Rakyat Lebih Pentingkan “Pesona Politik” Parpol

Andrikus Wuwung Sesalkan Wakil Rakyat Lebih Pentingkan “Pesona Politik” Parpol

SULUTDAILY|| Tomohon – Terkait penolakan LPJ Pemerintah Kota Tomohon Tahun 2023 oleh DPRD Kota Tomohon, akhirnya dibuatlah Peraturan Kepala Daerah (Perkada). Hal ini mendapatkan tanggapan masyarakat, seperti diutarakan Andrikus Wuwung.

Menurutnya, masyarakat Kota Tomohon sangat berharap terjalinnya komunikasi yang baik antara Pemerintah Kota Tomohon dengan DPRD Kota Tomohon, khususnya Fraksi Partai Golkar, sebab rakyat telah membuktikan dan merasakan progres pembangunan dari pemerintahan dalam kendali Walikota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk SH.

“Jika kita perhatikan mulai dari penolakan LPJ APBD Tahun Anggaran 2022, yang kembali diulang lagi Tahun 2023, memberikan gambaran jika kepentingan politik lebih diutamakan dari pada kepentingan rakyat,” ujar Mantan Sekretaris DPRD Kota Tomohon tersebut.

Untuk itu, dirinya berharap jika kewibawaan sebagai wakil rakyat perlu menjadi titik tolak dalam pengabdian di lembaga legislatif, bukan disebabkan kepentingan “pesona politik” seolah-olah kepentingan partai berada diatas kepentingan rakyat. (davyt)

CATEGORIES
Share This