Sebelum Melanjutkan Pekerjaan, Sarapan Pagi Dulu Untuk Mengisi Tenaga

Sebelum Melanjutkan Pekerjaan, Sarapan Pagi Dulu Untuk Mengisi Tenaga

SULUTDAILY//Pati-Inilah salah satu pemandangan yang tidak bisa ditemui dinegara manapun kecuali di Indonesia. Keakraban Tentara bersama masyarakat hanya bisa dijumpai di Negara kita tercinta, ini karena doktrin pertahanan Negara kita yang menganut Sistem pertahanan rakyat semesta yang menyertakan rakyat sebagai kekuatan pendukung apabila terjadi perang.

Dalam situasi damai seperti ini tentunya segala upaya dilakukan oleh TNI AD untuk melaksanakan pembinaan wilayah karena dalam tugas pokoknya TNI ada dua yakni opersai militer perang (OMP) dan opersai militer selain perang (OMSP).

Program TNI manunggal membangun desa (TMMD) merupakan implementasi dari OMSP yang bertujuan membantu pemerintah dalam pemerataan pembangunan diwilayah, selain itu juga maksut yang terkandung didalamnya adalah untuk memperkuat kemanunggalan TNI bersama rakyat.

Saat ini TMMD regular 111 Kodim Pati digelar di desa Tamansari kecamatan Jaken kabupaten Pati yang melibatkan TNI dan masyarakat secara bergotong-royong dalam pekerjaan tersebut.

Tampak anggota satgas TMMD bersama masyarakat menikmati sarapan pagi disela pekerjaan rehab rumah tidak layak huni (RTLH) sebagai sasaran tambahan dalam program tersebut.

Ini merupakan potret kemanunggalan TNI bersama rakyat. “Sarapan dulu mengisi tenaga baru kita lanjut bekerja lagi,”kata serka Supeno,”.Kamis,(17/06/2021).

CATEGORIES
TAGS
Share This