Kekompakan Satgas TMMD Demi suksesnya Pekerjaan
SULUTDAILY//Kudus – Alat gerobak dorong atau sering kita dengar dengan istilah (angkong) benar-benar menjadi favorit di lokasi TMMD wilayah Kodim 0722/Kudus yang berlokasi di Desa Kedungsari kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus, jenis alat konvensional ini bisa di katakan sebagai andalan di dalam mendukung pekerjaan satgas, terlihat hampir di semua sasaran fisik yang telah diprogramkan dalam TMMD menggunakan alat gerobak dorong tersebut, Sabtu (21/03/2020)
Menurut Kapten inf Sukaryono, Danramil 01/Kota sebagai Katim bedah rumah mengatakan, bukan kita tidak bisa menggunakan alat lain, melainkan karena faktanya hampir ditiap-tiap pekerjaan fisik di TMMD memanfaatkan gerobak dorong tersebut untuk mempercepat pekerjaan apalagi medan naik turun yang sempit, seperti dilokasi di RLTH milik mbah Sulkan saat ini. ” sepertinya menggunakan alat ini,” tegas Danramil.
Di lokasi TMMD, untuk pengecoran jalan di mana lokasinya naik turun untuk melangsir material, seperti pasir, semen, batu krakal dan lain-lainnya mengandalkan gerobag dorong itu, karena akan lebih hemat dan efiesien juga meringankan.
Jumlah personil dan volume pekerjaan di kegiatan fisik TMMD yang sangat banyak sehingga pengadaan gerobak dorong ini akan di tambah lagi,sehingga pencapaian target bisa lebih di maksimalkan.
(Pendim Kudus)