Satgas TMMD olahraga volly untuk Refreshing

Satgas TMMD olahraga volly untuk Refreshing

Blora – Pelaksanaan sasaran fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-104 tahun 2019 Kodim 0721/Blora memang sangat menguras tenaga.Beberapa sasaran fisik seperti pembuatan akses jalan makadam, rehab rumah tak layak huni serta rehab mushola membutuhkan tenaga dan konsentrasi. Tak pelak, para prajurit TNI yang tergabung satgas TMMD reguler ke -104 bekerja tidak kenal lelah untuk mengejar target

Hari-hari dari pagi, siang hingga sore seluruh prajurit yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) TMMD reguler Kodim Blora bekerja. Dibantu masyarakat Desa Jurangjero Kecamatan Bogorejo Kabuaten BloraTNI dan masyarakat bergotong-royong mengerjakan semua sasaran fisik itu.

Untuk mengurangi rasa jenuh dan lelah dengan aktivitas sehari penuh setelah bekerja para anggota satgas melakukan refreshing yaitu dengan olah raga volly bersama,tampak beberapa prajurit Satgas TMMD reguler 104 khsususnya prajurit dari Yonif 410/Alugoro bergabung dengan warga desa jurangjero melaksanakan olahraga volly

Dengan olahraga volly para satgas terlihat gembira seakan akan lelah yang di rasakan seharian hilang seketika, Kegiatan ini dimaksudkan selain untuk refreshing juga bertujuan mempererat hubungan TNI – rakyat sebagaimana tujuan TMMD yakni tumbuhnya semangat kebersamaan, gotong royong dan rasa kekeluargaan serta partisipasi aktif masyarakat dalam membangun daerahnya sehingga terciptanya jiwa persatuan dan kesatuan yang kokoh kuat serta terwujudnya Kemanunggalan TNI-Rakyat.

“Setiap sore kami dan pemuda setempat untuk berolah raga, selain untuk menghibur juga memotivasi para pemuda dengan giat olahraga,” kata Kopda Nanang Riyanto

CATEGORIES
Share This