Jadi Narasumber di Acara GWN Bupati Rinny Perkenalkan Pariwisata,Seni,dan Situs kebudayaan Sangihe

SULUTDAILY|| Sangihe-Penjabat Bupati Sangihe dr. Rinny Tamuntuan menjadi Narasumber Pada acara 19 tahun Gebyar Wisata Nusantara Expo (GWN) tahun 2023 di Smesco hall Jakarta, Kamis (8/6/23).

Acara Talks tersebut mengangkat tema ” Desa Wisata Bangkit Andalan Wisata Massa Depan

Acara ini menghadirkan beberapa narasumber yang berkompeten yaitu: Kadis Pariwisata Sulawesi Selatan H. Belli Tombili, Akademisi pengamat Kebijakan Desa Dr. Wahyuni Refli S, H. MH dr. PJ Bupati Sangihe Rinny Tamuntuan, Pengasuh Ponpes Ekowisata Puncak Pengalengan Gus Basirun Adhim Serta di Pandu Oleh Modetor Ketua Umum Awi Dewi Indonesia Andi Yuwono S, Sos M. Si.

Dalam pemaparannya Bupati Rinny juga memperkenalkan berbagai primadona kepariwisataan, seni dan situs kebudayaan Kabupaten Kepulauan Sangihe.

“Kabupaten Kepulauan Sangihe wilayah lautnya cukup luas, sehingga hasil tangkapan ikan kualitasnya masih segar, juga ada berbagai destinasi bawah laut Sangihe seperti gunung api bawah laut atau banua wuhu.”ucap Bupati Rinny.

Ada berbagai situs kebudayaan yang masih ada serta berbagai tarian adat daerah Sangihe seperti masamper,yang telah di akui Oleh Kementerian Hukum dan HAM”. Tutur Bupati Rinny.

Spot keindahan pantai yang sekarang menjadi unggulan seperti lokasi pantai Parra lelle yang kedepan juga akan di tatah untuk menjadi home stay disekitarnya sehingga menjadi tempat penginapan untuk turis mancanegara maupun Lokal.Tambah Bupati Rinny.

Bupati Rinny juga memperkenalkan jenis burung yang sangat langkah yang hanya ada di Sangihe yaitu burung endemik yang masih terjaga sampai saat ini, yang bernama burung Niu.Tutup Bupati Rinny.(Rc)

CATEGORIES
Share This