PDI Perjuangan Sulut Gelar Rakerda, OD : Pancasila Harus Dipahami Oleh Setiap Kader Partai

PDI Perjuangan Sulut Gelar Rakerda, OD : Pancasila Harus Dipahami Oleh Setiap Kader Partai

SulutDaily || Manado – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Sulawesi Utara melaksanakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) bertempat di hotel Luwansa Manado, Jumat 8/7/2022.


Rapat kerja daerah ini dibuka oleh Bpk. Olly Dondokambey, SE selaku bendahara umum DPP PDI Perjuangan.


Dalam sambutannya, Olly Dondokambey menyampaikan tujuan dari Rakerda kali ini guna menindak lanjuti hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai, dimana ada poin poin penting yang harus disampaikan kepada kader partai di Sulawesi Utara. Selain menindak lanjuti hasil rakernas, Rapat Kerja ini bertujuan mengevaluasi kinerja partai serta membahas mengenai strategi pemenangan untuk memenangkan PDI Perjuangan di Pemilu 2024.


Olly juga menyinggung terkait Pancasila yang dimana Pancasila adalah Dasar Negara dan Ideologi Partai yang harus dipahami oleh setiap kader partai.


Terkai Pancasila, Olly juga menyampaikan bahwa nantinya di Sulawesi Utara akan dibangun taman Pancasila dimana akan ada tiga monumen (patung) tokoh nasional yang akan dibuat yakni monumen Ir. Soekarno, Dr. Sam Ratulangi, dan A.A Maramis. “di Sulut lebih tepatnya di Manado nantinya Torang akan bangun taman Pancasila, dimana ada 3 monumen tokoh nasional yg akan Torang adakan, Ir.Soekarno, A.A Maramis dan Dr. Sam Ratulangi” ucap Olly yang juga sebagai Gubernur Sulawesi Utara.


Rapat Kerja ini dihadiri secara virtual oleh Ibu. Puan Maharani selaku Ketua DPR-RI, dan dihadiri langsung oleh Bpk. Steven Kandow selaku Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Jajaran pengurus DPD Partai, DPC Partai se-Sulawesi Utara, Ketua-ketua PAC se-Sulawesi utara, Badan dan Sayap Partai tingkat Provinsi, kepala-kepala daerah yg diusung PDI Perjuangan, serta anggota DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota.


Rapat Kerja Daerah ini dilaksanakan secara tertutup. */hw

CATEGORIES
Share This