Wujud Syukur Warga Berikan Makanan Ringan Satgas TMMD Ke-111

Wujud Syukur Warga Berikan Makanan Ringan Satgas TMMD Ke-111

SULUTDAILY//Pati – Rasa syukur warga atas digelarnya, TMMD reguler ke- 111 Kodim 0718/ Pati di Desa Tamansari,Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati. Warga memberikan sejumlah makanan ringan kepada Satgas TMMD,yang ada di lokasi pengecoran jalan warga setempat tergugah hatinya dengan pengorbanan para Prajurit TNI dalam membangun desanya melalui program TMMD ke-111,Jumat (25/06/2021).

Salah satu warga yang mengantar makana ringan Yuliatun (39) warga Desa Tamansari Rt 02 Rw 02, untuk sekedar pengisi perut untuk Pak Tentara, masyarakat merasa terenyuh dengan apa yang sudah dilakukan Satgas TMMD di desa kami,mereka seharian terus mencurahkan tenaganya untuk terus bekerja,Terkadang warga lain meberikan buah, minuman Juga terkadang makanan mana aja yang warga punya, ini bentuk rasa terimakasih.

“Yuliatun mengatakan, pemberian makanan dan minuman ringan ini sebagai upaya berperan terhadap pelaksanaan TMMD ke-111 Kodim 0718/ PatiProyek ini membangun Jalan Sepanjang 1.450 meter dengan lebar 2,6 meter dan ketebalan 17 cm untuk memudahkan ,petani mengangkut hasil pertanian, kita tak bisa menyumbang tenaga secara langsung, setidaknya pemberian ini sebagai dukungan kami bisa terlibat di TMMD. Semoga suguhan ala kadarnya bisa menambah semangat para personel satgas,” ujar Yuliatun.

CATEGORIES
Share This