Unima Akan Ada Fakultas Hukum
Sulutdaily.com || Minahasa– Universitas Negeri Manado (UNIMA) di Tondano Kabupaten Minahasa, direncanakan bakal ketambahan fakultas baru yakni hukum.
Rektor UNIMA, Prof DR Philoteus EA Tuerah MSi DEA, melalui Dekan Fakultas Ilmu Sosial UNIMA, Dr Sesca B Kairupan, kepada Amigosnews, Kamis (19/09), ketika ditemui mengatakan, jurusan hukum yang saat ini masih merupakan program studi (Prodi) Hukum di FIS UNIMA, sementara diperjuangkan untuk menjadi fakultas sendiri di Direktorat Jenderal Dikti, Kementrian Pendidikan Nasional (Kemendiknas).
“Kami berharap ini bisa terealisasi sehingga prodi hukum ini nantinya juga bisa menjadi fakultas unggulan di UNIMA,” ujar Kairupan.
Menurut Kairupan, domain FIS UNIMA hanya hanya mengupayakan ketersediaan berkas administrasi yang diperlukan dan mengusulkan ke Kemendiknas semua yang menjadi kewajiban atau syarat untuk prodi menjadi fakultas.
“Saat ini tinggal menunggu realisasi dari Dirjen Dikti, karena berkas yang masih kurang terakhir telah kami penuhi. Sekali lagi kami memiliki harapan besar agar prodi hukum bisa menjadi fakultas,” ungkapnya. (awd/amigos/relk)
Unima Akan Ada Fakultas Hukum