Syukur Berbagi Kasih ‘Valentine Day’ Dinas PUPRD Tomohon

Syukur Berbagi Kasih ‘Valentine Day’ Dinas PUPRD Tomohon

SULUTDAILY|| Tomohon – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Daerah (PUPRD) Kota Tomohon dalam membangun semangat kinerja jajarannya, menggelar ibadah syukur Valentine Day 2019, (14/2/2019) di Ruang Pertemuan Dinas PUPRD Tomohon.

Ibadah menghadirkan Khadim Pendeta Victor Polii STh yang dalam khotbahnya melalui Pembacaan Alkitab yakni Korintus 13 tentang Kasih Tuhan pada manusia, mengatakan peringatan ini menjadi cerminan bagi sikap untuk mengevaluasi perjalanan hidup yang disinergitaskan pada pelaksanaan tugas dan tanggung jawab sebagai aparatur dengan penuh kebersamaan terhadap pekerjaan antar rekan kerja maupun pimpinan demi kepentingan masyarakat Kota Tomohon.

Sementara, Kepala Dinas PUPRD Kota Tomohon Joice Taroreh ST MSi saat memberikan motivasi pada jajarannya menyatakan saat ini perlu disyukuri sebab kasih karunia Tuhan terus mengiringi setiap tugas dan kerja selama ini. “Bertepatan dengan Hari Kasih Sayang atau Valentine Day ini maka marilah kita melihat sebagai perwujudan atas karunia Tuhan Allah bagi manusia, sehingga dapat mengilhami kasih diatas segalanya kebersamaan Dinas PUPRD yang terus diberkati dalam pekerjaan tugas tanggung jawab sesuai dengan harapan masyarakat,” ujar Taroreh.

Taroreh juga sebagai pimpinan mengajak jajaran Dinas PUPRD membangun kebersamaan dalam kasih Tuhan terhadap pekerjaan yang dapat dilakukan dengan baik atas tuntunan dan berlandaskan Kasih Tuhan Yesus Kristus, sekaligus memotivasi bagi semua untuk bekerja secara maksimal dan menjadi berkat bagi sesama melalui tugas dan tanggung jawab. (davyt)

CATEGORIES
Share This