Satgas Covid-19 Sulut Minta  Tingkatan Laju Vaksinasi di Desa dan Kelurahan

Satgas Covid-19 Sulut Minta Tingkatan Laju Vaksinasi di Desa dan Kelurahan

SULUTDAILY|| Manado- Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Sulawesi Utara mendesak pemerintah kabupaten dan kota untuk meningkatkan laju vaksinasi di desa dan kelurahan.

” Per 19 Oktober 2021, level assesmen situasi Covid-19 di kabupaten/kota naik kembali ke level 2 dan level 3, yang sebelumnya beberapa kabupaten/kota sudah berada di level 2 dan level 1,” kata Jubir Satgas Dr. Jemmy Kumendong, MSi didampingi
dr. Steaven P. Dandel, MPH) Kamis (21/10/2021.

Kepala Biro Pemerintahan
Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Utara ini meminta Satuan Tugas Penanganan Covid-19 kabupaten/kota untuk segera meningkatkan laju vaksinasi Covid-19 ditingkat desa dan kelurahan dengan pelayanan Vaksinasi Lengkap (dosis 1 dan dosis 2).

“Kami mendorong Satgas Covid-19 di kabupaten/kota segera meningkatkan vaksinasi di desa dan kelurahan,” kata Kumendong.

Senada, dr Steaven Dandel menjelaskan strategi pengendalian pandemi Covid-19 pada bagian hulu yaitu melaksanakan 6M, penguatan 3T, dan Vaksinasi Covid-19.

Berdasarkan indikator yang telah
ditetapkan Kementerian Kesehatan dalam KMK HK.01.07/MENKES/4805/2021 tentang Indikator Penyesuaian Upaya Kesehatan Masyarakat dan Pembatasan Sosial dalam Penanggulangan Pandemi COVID-19, dimana terdapat 2 (dua) indikator untuk penilaian situasi COVID-19 di suatu wilayah Kabupaten/Kota dan Provinsi yaitu Tingkat Transmisi dan Kapasitas Respon.

“Selanjutnya Pemerintah Pusat telah memasukkan indikator ke-3 yaitu Cakupan Vaksinasi Covid-19 sebagai dasar Assesment Situasi COVID-19 suatu wilayah. Adapun Tingkat Assesment Situasi COVID-19 untuk Provinsi Sulawesi Utara adalah Tingkat/Level 3,” kata dr Dandel yang jugaKepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Sulut . ( Jr)

CATEGORIES
TAGS
Share This