Road Show TIFF 2019, Ajang Promosi Global

Road Show TIFF 2019, Ajang Promosi Global

SULUTDAILY|| Tomohon – Gelaran Tomohon Internasional Flowers Festival (TIFF) terus digenjot, termasuk langkah promosi dalam berbagai upaya dilakukan diantaranya pelaksanaan Road Show pada akhir Juni 2019 di Bali.

Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak CA didampingi Kepala Dinas Pariwisata Daerah Kota Tomohon Masna Pioh SSos mengatakan komitmen menjadikan TIFF makin diminati wisatawan terus dilakukan, sehingga agenda pariwisata ini bisa masuk dalam 10 Calender of Event Kementrian Pariwisata RI.

“Road Show TIFF 2019 di Bali dimaksudkan menjadi bagian pemasaran atau promosi secara langsung bagi wisatawan mancanegara untuk ikut terlibat nantinya menyaksikan iven internasional ini maupun menjadi jembatan penyampaian informasi sebagai salahsatu upaya menggaet kunjungan wisatawan,” ungkap Eman.

Sementara, Ketua Umum Panitia TIFF 2019 Angelica Tengker menjelaskan pihaknya berupaya melakukan langkah positif menjadikan iven ini makin dikenal secara global, sehingga mendapatkan kunjungan wisatawan sesuai dengan target pemerintah, serta menjadikan momentum ini sukses pelaksanaan yang bermanfaat bagi masyarakat di Kota Tomohon,” jelas Ketua K3 Jakarta yang akrab disapa Ika. (davyt)

CATEGORIES
Share This