Rekapitulasi PPK, Caroll-Wenny Menang Telak di Pilkada Tomohon
SULUTDAILY|| Tomohon – Hasil pleno rekapitulasi suara Pilwako Tomohon 2020 di tingkat PPK, (12/12/2020) menunjukkan Paslon Koalisi Kerakyatan usungan PDI Perjuangan dan Partai Gerindra Caroll Senduk – Wenny Lumentut (Caroll-Wenny), unggul telak atas pesaingnya Jilly G Eman-Virgie Baker (JGE-VB) dan Robert Pelealu-Franciscus Soekirno (ROSE).
Perolehan suara Caroll-Wenny pada 5 Kecamatan sebagai berikut;
1. Kecamatan Tomohon Utara, paslon JGE-VB: 6.107 suara, CSWL: 12.939 suara, ROSE: 154. Suara Sah 19.200, Suara Tidak Sah 206. Total suara: 19.406.
2. Kecamatan Tomohon Selatan, JGE-VB: 6.270, CSWL 10.493 suara, ROSE: 125. Suara Sah 16.888, Suara Tidak Sah 187. Total suara: 17.075
3. Kecamatan Tomohon Tengah, JGE-VB: 4.621 suara, CSWL: 8.088 suara, ROSE: 116. Suara Sah 12.825, Suara Tidak Sah 148. Total suara: 12.973.
4. Kecamatan Tomohon Barat, JGE-VB: 3.196 suara, CSWL: 7.979 suara, ROSE hanya 73 suara. Suara sah 11.248 suara, Suara Tidak Sah 131 suara. Total suara: 11.379.
5. Kecamatan Tomohon Timur, JGE-VB: 3.301 suara, CSWL: 4.112 suara, ROSE 82 suara. Suara sah 7.495, Suara Tidak Sah 76 suara. Total suara: 7.571.
Pleno PPK se- Tomohon; CSWL berhasil meraih 43.616 suara, JGE-VB meraih 23.495 suara dan ROSE; 550 suara. Total suara baik Sah maupun Tidak Sah; 68.404.
Dengan usainya Pleno tingkat kecamatan (PPK), maka akan dilakukan Pleno oleh KPU Tomohon. (davyt)


