
Pemkot Tomohon Peringati Hari Guru 2019
SULUTDAILY|| Tomohon – Pemerintah Kota Tomohon melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Daerah menggelar Upacara Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2019, (25/11/2019) di Stadion Babe Palar Tomohon.
Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan yang bertindak sebagai Inspektur Upacara membacakan Pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nadiem Anwar Makarim yang menitikberatkan pada penghargaan atas pekerjaan Guru Indonesia yang Tercinta, dengan tugas mulia, sekaligus yang tersulit.
“Guru ditugasi untuk membentuk masa depan bangsa, tetapi lebih sering diberi aturan dibandingkan dengan pertolongan.Membantu murid yang mengalami ketertinggalan di kelas, tetapi waktu habis untuk mengerjakan tugas administratif tanpa manfaat yang jelas, padahal perlu dilakukan inovasi sebagai wujud kemerdekaan belajar di Indonesia” ujar Sompotan.
Hadir, Wakapolres Tomohon Kompol Deisy Bolang SPd, mewakili Kajari Tomohon Yosi AH Korompis SH, mewakili Dandim 1302 Minahasa Kapten Infanteri Maxen Mentang, mewakili Kantor Kementerian Agama Kota Tomohon Fadhila Djojosuroto MPd, jajaran Pemerintah Kota Tomohon, para Kepala Sekolah, Guru-guru dan perwakilan siswa-siswi se-Kota Tomohon. (davyt)