Panpel PORPROV Sulut 2017 di Minahasa, Gelar Koordinasi Pemantapan

SULUTDAILY|| Tondano – Panitia Pelaksana Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Sulawesi Utara IX Tahun 2017 di Kabupaten Minahasa, (27/9/2017) menggelar rapat koordinasi pemantapan di Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Minahasa.

Koordinasi ini dipimpin langsung Ketua Harian Panpel yang juga Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Minahasa Siby Sengke SSos MAP, didampingi Kepala Dinas Pendidikan Drs Arody Tangkere MAP, Kepala Bagian Humas dan Protokol Setdakab Minahasa Drs Moudy L Pangerapan MAP bersama Wakil Ketua Panwasrah Estefanus Palilih, anggota Panwasrah dan pihak-pihak yang terkait lainnya.

Dalam arahannya, Sengke mengatakan pemantapan pelaksanaan Porprov sangat penting, karena membicarakan tentang teknis pertandingan, termasuk hanya menggunakan sedikit gedung, sehingga pertandingan harus dijadwalkan dengan baik.

“Ada kemungkinan di 1 gedung yang menjadi venue pertandingan akan digunakan 2 cabang olahraga. Panitia berupaya untuk melaksanakan kegiatan ini secara maksimak, sehingga penyiapan fasilitas pendukung dalam gedung perlu pembenahan dengan dipasangi lampu. Diusahakan 3 hari sebelum digunakan pertandingan semua venue sudah siap pakai, ” ujar Sengke.

Terkait hal itu, Sengke berharap dukungan dari semua cabang olahraga, dengan membangun kerjasama yang baik sehingga kegiatan ini dapat berjalan sesuai penjadwalannya. “Pembukaan dilaksanakan tanggal 9 Oktober 2017 jam 2 siang di Stadion Maesa Tondano. Kegiatan ini dilaksanakan tanggal 9 -16 Oktober 2017,” jelas Sengke.

Selanjutnya, Wakil Ketua Panwasrah Estefanus Palilih dalam pengarahannya meminta penunjukan TD (Technical Delegate), harus orang yang mengerti benar tentang bidang atau cabang olahraga masing-masing. “Karena persiapannya sangat singkat, sehingga dibutuhkan kerjasama dengan baik dari semua pihak dalam kepanitiaan,” ungkap Palilih.

Disampaikan pula, jika jumlah peserta kurang dari 5 kabupaten/kota untuk setiap nomor pertandingan cabang olahraga, maka tidak perlu dipertandingkan.

Hal lainnya juga dijelaskan DR Yan Lengkong yang adalah anggota Panwasrah mengingatkan juga kepada masing-masing TD, apabila ada wasit pendamping, tidak akan dibiayai oleh Pemerintah Provinsi maupun panitia pelaksana dalam hal ini Kabupaten Minahasa, sebab wasit/juri/hakim reami berdasarkan SKep dari Provinsi Sulut.

Selanjutnya, Kepala Dinas Pendidikan Drs Arody Tangkere MAP menyampaikan waktu persiapan semakin singkat, sehingga panitia berharap akan segera mendapatkan jadwal pertandingan dari 21 cabang olahraga, karena akan disediakan petugas-petugas dalam setiap pertandingan. “Kami menyiapkan petugasnya berbeda disetiap pertandingan, yang jumlahnya mencapai 400 orang petugas pertandingan,” urai Tangkere.

Seperti dilansir bahwa 21 cabang olahraga yang dipertandingkan dalam Porprov Sulawesi Utara IX Tahun 2017 di Kabupaten Minahasa yaitu anggar, atletik, biliard, bola basket, bola volly, bridge, bulutangkis, catur, karate, kempo, menembak, panjat tebing, pencak silat, sepakbola, futsal, selam, taekwondo, tenis lapangan, tenis meja, tinju dan wushu. (davyt)

TAGS
Share This