Pagar Tetangga Selamatkan Oma Alwina dari Pohon Tumbang di Kampung Ambong

Pagar Tetangga Selamatkan Oma Alwina dari Pohon Tumbang di Kampung Ambong

MINAHASA UTARA – Bencana datang tiba-tiba. Itulah yang dialami Oma Alwina (86 tahun) warga Desa Likupang Kampung Ambong, Kecamatan Likupang Timur, Kabupaten Minahasa Utara, Provinsi Sulawesi Utara.

Oma Alwina hampir menjadi korban pohon besar yang tumbang ke arah rumahnya akibat angin kencang. Sekira pukul 06.05 Wita Selasa (16/01/2025) pohon besar tersebut roboh dan menghancurkan badan rumah Oma Alwina.

“Saat itu kita (saya) masih tidur. Dan kaget bunyi kuat dan kayu sudah diatas kepala,” kata Oma Alwina.

Ia mengaku diselamatkan oleh pagar tembok tetangganya yang tinggi dan kokoh. Pohon tertahan di pagar sehingga tidak mencapai tanah yang persis dibawahnya adalah kamar berisi Oma Alwina yang sedang tidur.

Sementara itu, Tim Relawan Desa Tangguh Benana (Destana) Likupang Kampung Ambong Monalisa Ahad dan Evelin Hermanses langsung bergerak cepat mengkoordinir rekan-rekannya untuk membantu evaluasi korban dan rumahnya.

Dalam kondisi hujan tim relawan tetap melakukan pemangkasan pohon agar rumah dan pekarangan Oma Alwina bisa difungsikan kembali sebagai rumah tinggal.

“Kami sudah melapokan ke BPBD Minahasa Utara dan tim BPBD dipimpin langsung Kepala Pelaksana sedang dalam perjalanan ke lokasi ini untuk membantu korban,” kata Ahad.

CATEGORIES
Share This