Makantar Group & WECB Pukau Kawanua New Jersey, AS
Laporan Torry Kojongian dari New Jersey
Dihadiri Walikota Manado dan bakudapa bersama Pakasaan Tombulu USA
SULUT DAILY|| New Jersey- Diawali dengan lagu Opo Wananatas serta Medley Mars Kota Manado dan Mars Minahasa Makantar Group bersama Panitia Mapalus New Jersey membuka perayaan Hari Ulang Tahun Propinsi Sulawesi Utara ke 49 yang di gelar Sabtu malam (12/10) di Balai Pertemuan Metuchen Reform Church 150 Lake. Avenue – Metuchen, New Jersey 08840 USA.
Lantuman iringan musik halus makaaruyen serta dendang lagu Rie-Rie yang merdu khas suara keke Minahasa langsung memecah tepuk tangan yang meriah dari lima ratusan undangan yang hadir.
Ketua Pakasaan Tombulu USA Lucky Golioth kepada wartawan, menyampaikan ” Kami sangat bangga akan kunjungan Makantar Group ke Amerika Serikat (AS) dengan misi memperkenalkan budaya Sulut ke AS, acara seperti ini kalau boleh Pemerintah Sulut rutin mengirimkan tim seni budaya ke AS seperti Makantar Group pada setiap perayaan HUT Propinsi, tentunya group yang mampu menyanyi dan menari serta beriteraksi budaya dengan masyarakat AS melalui lagu country dan line dance khas AS dan poco-poco,polines khas Sulut ” ungkap Golioth bersemangat.
Sementara itu Frangky Runtu yang merupakan artis penyanyi Kawanua di AS asal Kota Tomohon yang ikut mengisi acara, membeberkan kepada wartawan ” Torang ini penyumbang devisa for pemerintah Sulut, sudah saatnya pemerintah memperhatikan torang lewat hiburan-hiburan asal Sulut seperti ini” ujar Runtu .
Pada kesempatan ini juga hadir Walikota Manado Vicky Lumentut saat ini kebetulan berada di Amerika Serikat (AS) untuk melanjutkan program Executive Education di Harvard Kennedy School, Boston yang dilaksanakan mulai tanggal 20 September sampai dengan tanggal 12 Oktober 2013 menyempatkan diri untuk hadir skaligus melepas ketegangan selama mengikuti pendidikan.
Dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Ketua Panitia Mapalus New Jersey Jhon Adam yang telah mengundangnya dan Lumentut memberikan apresiasi juga kepada Ketua Pakasaan Tombulu Lucky Golioth karena mampu menggelar iven budaya seperti ini dan di hadiri oleh organisasi organisasi Kawanua di New Jersey dan New York, Lumentut berjanji akan mengirim tim seni budaya ke New Jersey.
Acara diakhiri dengan meriah tatkalah kostum Makantar Group berubah menjadi Country Style dengan menampilkan lagu-lagu berirama musik Country asal AS dan Poco-Poco asal Sulut lengkap dengan line dancer, Walikota Manado Vicky Lumentut bersama Tokoh Kawanua New Jersey yang di pimpin Hendrik Dengah ikut berdansa bersama makantar group dan audiens yang hadir.
Pada penutupan acara di New Jersey Ketua Tim Wisata Makantar Group dan WECB Hanna Mandagi, di dampingi Manager Group Torry Kojongian menginformasikan ” Pentas Makantar dan WECB akan berakhir di New Hampshire pada tanggal (19/10) setelah menjalani pementasan budaya yang panjang sejak tanggal (18/09/2013) dari California,Sandiego,Lasvegas,Colorado,Washington DC,New Jersey dan terakhir di New Hampshire, rombongan Makantar Group akan bertolak kembali ke Sulut pada tanggal (21/10/2013) dari Bandara Jhon F Kennedy New York.(***)
Makantar Group & WECB Pukau Kawanua New Jersey