Layanan Unit Donor Darah PMI Tomohon, Berpindah Lokasi di RSUD Anugerah

Layanan Unit Donor Darah PMI Tomohon, Berpindah Lokasi di RSUD Anugerah

SULUTDAILY|| Tomohon – Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan (SAS) mengatakan jika Pelayanan PMI Kota Tomohon khususnya Unit Donor Darah (UDD) berpindah lokasi pelayanan bagi masyarakat, saat dikonfirmasi (30/7/2021).

Menurutnya, pelayanan akan beroperasi dan siap melayani masyarakat mulai tanggal 2 Agustus 2021 di Kompleks Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Anugerah Tomohon.

“Fasilitas yang sudah disediakan oleh Pemerintah Kota Tomohon, wajib untuk digunakan. Hal inilah hingga pelayanan Unit Donor Darah berpindah tempat,” ungkap SAS didampingi salahsatu personal PMI Tomohon Barly Wowor. (davyt)

CATEGORIES
Share This