Kripik Usaha Kecil Warga Kedungsari

Kripik Usaha Kecil Warga Kedungsari

SULUTDAILY//KUDUS – Selepas melaksanakan tugas dalam pengerjaan sasaran fisik TMMD Reguler Ke 107 Kodim 0722/Kudus, Serda Sodiq anggota Satgas Kodim 0722/Kudus melihat salah satu usaha warga pembuatan keripik ketela milik Hj Sahuri (54), warga Dukuh Talun, Desa Kedungsari, Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus,

Industri kecil rumahan yang berkaryawan sekitar 10 orang ini dibuka sekitar 15 tahun yang lalu. Hj. Sahuri berhasil mengembangkan usaha miliknya ini. Saat ini pemasarannya menyasar tidak hanya di wilayah Kabupaten Kudus saja, bahkan sudah sampai ke Ibu kota Jakarta.

Serda Sodiq mengatakan, usaha milik Hj Sahuri dapat menjadi insiprasi bagi kita semua. Dengan tekad dan semangat yang kuat, usaha sekecil apapun pasti akan membuahkan hasil. “Ini bisa menjadi contoh dan menjadi inspirasi kita, bahwa dengan keuletan dan kerja keras, kesuksesan pasti dapat diraih,” uangkapnya. (Pendimkudus)

CATEGORIES
Share This