Kejuaraan Berkuda Piala Kapolri Digelar di Gelanggang Pacuan Kuda Godbless Manado
SULUTDAILY||Manado – GELANGGANG pacuan kuda “Godbless Manado” Paniki, Kecamatan Mapanget kembali menjadi saksi bagi pecinta olahraga berkuda, roda sapi dan balapan bendi untuk unjuk kekuatan dalam arena pacuan kuda milik Pemerintah Kota (Pemkot) Manado itu.
Area yang diakui bertaraf internasional tersebut, diramaikan dengan kuda-kuda pacu yang telah malang melintang dalam kompetisi serta para joki handal yang telah memenangkan berbagai kejuaraan.
Kali ini memperebutkan Piala Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) bertajuk Bhayangkara Cup 2017, Sabtu (01/07/2017) pagi hingga sore tadi. Kejuaraan itu dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-71 Kepolisian Republik Indonesia dan dihadiri Kapolda Sulut Irjen Pol Drs Bambang Waskito dan Walikota Manado DR Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA.
“Terima kasih kepada Polri yang telah ikut meramaikan gelanggang pacuan kuda Godbless Manado dengan menggelar kejuaraan pacuan kuda Piala Kapolri. Gelanggang ini disiapkan pemerintah Kota Manado sebagai tempat bagi pecinta olahraga berkuda di Sulawesi Utara untuk datang menyalurkan hobbynya,” ujar Walikota GSVL,kepada sejumlah wartawan.
Selain itu, tambah Walikota dua periode tersebut, kehadiran gelanggang olahraga berkuda ikut menambah obyek wisata di Kota Manado. Apalagi, Gubernur OD telah berupaya mendatangkan banyak wisatawan ke Sulut. “Kejuaraan berkuda silahkan dilaksanakan di tempat ini, karena dengan demikian akan menjadi daya tarik wisatawan untuk datang di sini menyaksikan kuda-kuda terbaik termasuk sapi dan balapan bendi.
Pada tanggal 1 sampai 10 September 2017 nanti, Pemkot Manado akan menggelar Manado Fiesta atau Pesona Manado. Jadi mari torang jaga keamanan dan kenyamanan Kota Manado, agar nantinya para tamu dan turis yang datang bisa betah dan terpesona dengan keindahan dan kedamaian Kota Manado tersebut,” ungkap Walikota GSVL tersenyum.(hms)