Karwur, Mogi, Roring, Nominasi Jabat Sekdakot Tomohon

Karwur, Mogi, Roring, Nominasi Jabat Sekdakot Tomohon

SULUTDAILY|| Tomohon – Walikota Tomohon Caroll JA Senduk SH menerima hasil assesment dari Panitia Seleksi Jabatan Sekretaris Daerah Kota Tomohon, (22/6/2021) dikediamannya Kelurahan Kakaskasen Dua Tomohon Utara.

Disampaikan Caroll, jika dari hasil tersebut, telah diputuskan ada tiga nama yang akan diusulkan kepada Mendagri RI melalui Gubernur Sulut, dan kepada Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) untuk meminta rekomendasi/persetujuan, masing – masing Juliana Dolvin Karwur, Edwin Roring, Gerardus E Mogi.

“Terima kasih kami sampaikan untuk Ketua Pansel DR Femmy J Suluh MSi, Sekretaris Dedi Herdi SH MSi dan anggota masing- masing Prof DR Philoteus E A Tuerah MSi DEA, DR Flora P Kalalo SH MH dan Kakaskasen A Roeroe SPi MSc PhD yang telah bekerja dengan maksimal,” ujar Caroll. (davyt)

CATEGORIES
Share This