Kapolres Rudi Hartono Tinjau Gerai Vaksin Polres Mitra di Desa Tombatu 2

Kapolres bersama sejumlah pejabat utama meninjau vaksinasi di Desa Tombatu Dua

SULUTDAILY|| Ratahan – Kepolisian Resort Minahasa Tenggara (Polres Mitra) dibawah nahkoda Kapolres AKBP Rudi Hartono, mengintensifkan pelaksanaan vaksinasi di daerah tersebut.

Kali ini, gerai vaksin nasional Polres Mitra kembali dilaksanakan bekerjasama dengan Pemerintah Desa Tombatu 2, Kecamatan Tombatu Utara, Rabu 9 Maret 2022, bertempat di Balai Jaga II.

Kapolres AKBP Rudi Hartono didampingi Kabag Ops Kompol Edi Suryanto, Kasat Sabhara Iptu Toni Sasehang, dan Kapolsek Tombatu Ipda Ronald Hinonaung, secara langsung meninjau pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan tim Polres Mitra.

Pelaksanaan gerai vaksin nasional Polres Mitra

“Kegiatan vaksinasi terus kami lakukan sebagai bentuk dukung kepada pemerintah daerah, dalam rangka menggenjot capaian target vaksinasi baik dosis satu, dosis dua, hingga dosis tiga atau booster,” tegas Kapolres.

Lebih lanjut dikatakan Kapolres, pihaknya akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah dalam mensukseskan program vaksinasi covid19 di Kabupaten Minahasa Tenggara.

“Kami akan terus memberikan pelayanan kepada masyarakat melalui gerai vaksinasi Polres Mitra,” tukas Hartono sembari menuturkan sebanyak 121 warga menerima suntikan vaksin pada kegiatan tersebut. (***)

CATEGORIES
Share This