Jeffry Paat: Parpol Harus Antisipasi “Perang” Caleg Internal Partai

Jeffry Paat: Parpol Harus Antisipasi “Perang” Caleg Internal Partai

MANADO – Hampir semua partai politik (parpol) di Sulawesi Utara sudah membuka pendaftaran calon legislatif (caleg) bahkan sebagian sudah menetapkan caleg beserta nomor urut di daerah pemilihannya (dapil). Pengurus parpol harus bekerja keras dan adil supaya tidak terjadi masalah dalam internal partai sebab sistem Pemilu 2019 membuka peluang terjadinya persaingan antarcaleg sesama partai.

“Seperti Pemilu periode lalu ada banyak caleg sesama partai yang mulai saling memfitnah, saling menjelek-jelekkan, saling mengumbar modalnya berapa miliar (cost politic), hanya karena berebut pendukung. Akhirnya bukan pendidikan politik yang diberikan kepada masyarakat tetapi teladan yang tidak baik,” ungkap Jeffry Paat pengamat politik yang juga dosen senior di Fispol Unsrat, Selasa (16/4/2018).

Sistem proposional terbuka pada Pemilu 2019 akan membuat para caleg dari partai yang sama bersaing. Artinya parpol harus mengambil peran penting dalam sosialisasi tentang persaingan sehat, sportivitas hingga moralitas kepada semua caleg. “Sudah jelas bahwa caleg dengan suara terbanyak yang akan menjadi pemenang. Otomatis bukan hanya saingan dengan caleg partai lain di dapil yang sama tetapi persaingan ketat justru dalam internal partai itu sendiri. Nah, parpol harus bisa antisipasi perang di internal partai,” kata Paat.

Menurut Paat, sistem proposional terbuka memang lebih demokratis hanya kelemahan sistem ini harus bisa diantisipasi. Salah satu cara paling efektif adalah menseriusi pembekalan caleg dengan materi-materi yang edukatif. “Pembekalan caleg kiranya tidak hanya formalitas. Para caleg harus tahu jelas sistem pemilu seperti apa yang lagi mereka ikuti sehingga dalam sosialisasi kepada konstituen ataupun masyarakat para caleg juga ikut memberikan edukasi yang benar tentang sistem pemilu di Indonesia,” pesannya. (Yr)

TAGS
Share This