Inovasi Polres Minahasa Perkuat Moral Spiritual Personil dalam Menjaga Kamtibmas

Inovasi Polres Minahasa Perkuat Moral Spiritual Personil dalam Menjaga Kamtibmas

SULUTDAILY|| MINAHASA – Kepolisian Resor (Polres) Minahasa melakukan langkah inovatif untuk penguatan moral spiritual personil melalui pembinaan rohani di tempat ibadah sehubungan pelaksanaan tugas menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Kamis (30/5/2024).

Dikegiatan tersebut Personil Polres yang beragama Islam berkumpul di Mushola Al-Hidayah, sementara anggota yang Kristiani berdoa bersama di Rumah Doa Polres Minahasa. Kegiatan juga diisi dengan doa bersama, memohon agar situasi kamtibmas di Minahasa tetap kondusif.

Kapolres Minahasa, AKBP S. Sophian.,SIK.,MH, menegaskan bahwa pembinaan rohani ini merupakan upaya strategis untuk meningkatkan semangat dan ketahanan mental seluruh anggota kepolisian.

“Dengan mendekatkan diri kepada Tuhan di tempat ibadah masing-masing, kita memohon kekuatan dan perlindungan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Minahasa,” ujar Sophian dengan penuh semangat.

Kegiatan yang berlangsung khidmat menampakkan suasana haru dan kebersamaan yang kuat. Doa yang dipanjatkan di Mushola Al-Hidayah dan Rumah Doa Polres Minahasa mengiringi harapan akan terciptanya kedamaian dan ketentraman di tengah masyarakat. Langkah ini tidak hanya memperkuat ikatan spiritual, tetapi juga menegaskan komitmen Polres Minahasa untuk terus menjaga keamanan dengan dukungan moral dan spiritual yang kokoh.

(*/dk)

CATEGORIES
Share This