Hari Ini Dinkes Minut Targetkan Vaksinasi 900 Siswa di 4 Kecamatan
SULUTDAILY|| Minut- Dinas Kesehatan Minahasa Utara (Minut) menggelar Vaksinasi untuk 900 pelajar di 4 Kecamatan Kecamatan Kauditan, Kecamatan Kema, Kecamatan Likupang dan Kecamatan Wori Senin (27/09/2021) hari ini.
Untuk Kecamatan Kauditan, vaksinasi akan dilaksanakan di GMIM Kyrios Kwailey dengan sasaran remaja dan jemaat GMIM serta siswa SMPN 1 Kawiley dengan 450 kuota vaksin. Sementara untuk Kecamatan Wori berlokasi di SMPN 1 Wori dengan sasaran siswa SMPN 1 Wori dan SMK PGRI Wori, disiapkan 250 kuota vaksin.
Selanjutnya di Kecamatan Likupang, bertempat di SMP Satap Pulisan dengan 100 kuota vaksin. Serta di SMP Perintis Kema yang disiapkan 100 kuota vaksin.
Sebelumnya Kepala Dinas Kesehatan, dr Stella Safitri menyatakan bahwa terkait persiapan Pembelajaran Tatap Muka (PTM), pihaknya saat ini memfokuskan pada vaksinasi untuk siswa.” Vaksinasi siswa akan menjadi salah satu syarat PTM,” ujarnya.
Bupati Minahasa Utara (Minut) Joune Ganda SE mengatakan saat ini Kabupaten Minut sudah masuk level 2. Berbagai kegiatan sudah bisa dilakukan, namun sangat penting untuk diingat terkait eforia tentang berkurangnya jumlah positif Covid-19.
” PPKM masih diperpanjang. Tetap waspada, tertib melakukan prokes , selalu berdoa dan meminta perlindungan Tuhan,” kata Bupati saat memberikan sambutan di acara Ibadah Pemkab Minut.
Bupati JG mengajak masyarakat Minut untuk bersedia mendukung program vaksinasi untuk pencegahan penyebaran Covid-19. ” Tidak usah takut, ayo vaksinasi Covid19,” ujarnya. (*/Jr)