
Hadiri apel siaga pengawasan Bupati Rinny harapkan Pemilu di Sangihe berjalan baik.
SULUTDAILY|| Sangihe-Menjelang Pesta Demokrasi Pemilihan Umum 14 Februari nanti, Bawaslu Kabupaten Sangihe laksanakan apel siaga pengawasan masa tenang pemungutan, perhitungan, dan rekapitulasi pemilu Serentak tahun 2024, bertempat di Tahuna Beach and Resort , Sabtu (10-2/2024).dan dihadiri oleh Penjabat Bupati Sangihe dr Rinny Tamuntuan.
Apel siaga tersebut dihadiri Oleh Unsur Forkopimda , Kadiv Hukum dan Pengawasan KPU Sangihe Aike Ch. Pangemanan, Koordinato Sekretariat Bawaslu Sangihe Allan S. Lahinda, SH, Ketua bersama anggota Panwaslu Kecamatan sekabupaten Sangihe, PTPS.
Dikesempatan Bupati Rinny, mengajak kepada seluruh petugas panwaslu untuk bersama mensukseskan pemilu ditahun 2024. ” diharapkan kita tetap menunjukkan semangat sehingga Pemilu tahun ini berjalan dengan dengan baik”. Ajaknya Bupati Rinny.
Ditempat yang Sama , Ketua Bawaslu Kabupaten Kepulauan Sangihe Edmon Dolongseda S.IP yang juga bertindak sebagai pembina Apel mengingatkan kepada penyelenggara untuk berintegritas.
” Untuk mewujudkan pemilu yang berintegritas, jujur dan adil itu ada tiga komponen yang pertama peserta pemilu yang taat aturan, kedua masyarakat yang dapat di didik melalui pendidikan politik dan yang ketiga penyelenggara yang dapat melaksanakan tugas pekerjaannya dengan baik,” Pungkas Ketua Bawaslu Sangihe.(Rc)