
Gunakan Batik Tomohon Desain Daun Gedi, Menparekraf Sandiaga Uno Pembicara Utama Workshop Kota Kreatif
SULUTDAILY|| Tomohon – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) DR H Sandiaga Salahuddin Uno menjadi pembicara utama pada Workshop Kota Kreatif Kota Tomohon, (8/8/2023) di Kelong Garden Tomohon.
Menparekraf Sandiaga ikut didampingi Walikota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk SH, Ketua TP PKK Kota Tomohon drg Jeand’arc Senduk – Karundeng, Deputi di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Kepala Dinas Pariwisata Sulawesi Utara Henry Kaitjily.
Menparekraf Sandiaga menyatakan Tomohon Internasional Flower Festival (TIFF) sejak 2008 telah berlangsung dan Tahun 2018 sudah masuk sebagai kalender ivent Kemenparekraf RI.
“Dengan iven ini, Kota Tomohon sangat layak menjadi kota kreatif apalagi didukung berjubelnya usaha kreatif masyarakat yang menjadi pendorong perkembangan dunia pariwisata. Ekonomi kreatif yang dikembangkan di Tomohon melalui konsep pariwisata hijau dengan dukungan pengembangan ekonomi hijau,” ungkap Sandiaga.
Menparekraf Sandiaga berharap selesai workshop, hendaknya pelaku ekonomi kreatif terus meningkatkan produksi hingga berujung pada pertumbuhan ekonomi, untuk selanjutnya bisa masuk pada Apresiasi Kreasi Indonesia.
Peserta workshop, pelaku ekonomi kreatif Kota Tomohon. (davyt)