Disnakertrans: Kursus Mengemudi Efektif Tingkatkan Kesejahteraan
SULUTDAILY || BOLTIM – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinaskertrans) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), terangkan terkait upaya-upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat, Rabu (16/02/2022).
Seperti yang disampaikan oleh Kepala Dinaskertrans, Harun Manoppo saat diwawancarai oleh awak media diruang kerjanya. Dimana Kadis mengungkapkan beberapa upaya yang telah dilakukan oleh pihak Disnaker dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Salah satunya melalui pelatihan ketenaga kerjaan yang juga sudah beberapa kali dilakukan, seperti pelatihan tata rias wajah, dan mobil bensin (kursus mengemudi). Yang menurutnya, dua hal tersebut dinilai lebih efektif dalam menigkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Yang lalu, pelatihan yang sudah dilakukan yaitu, pelatihan dalam bentuk kursus kecantikan atau tata rias, dan juga mobil bensin,” terangnya.
Terlebih pelatihan mobil bensin, atau kursus mengemudi. Menurut Harun Manoppo, bahwa hal tersebut lebih efektif dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat, sebab lapangan pekerjaan bagi pengemudi (Driver) sendiri cukup luas.
“Pelatihan mobil bensin ini paling bagus sebenarnya, atau yang biasa kita sebut dengan kursus mengemudi, karena akan langsung diberikan surat ijin mengemudi, dan untuk peserta pelatihanya pun itu langsung kami rekrut ditiap desa. Bekerjasama dengan pihak polres, lantas, serta balai kursus yang sudah tersetifikasi,” pungkas Harun Manoppo.