Dipimpin Langsung Caroll Senduk, PDIP Tomohon Daftarkan Bacaleg

Dipimpin Langsung Caroll Senduk, PDIP Tomohon Daftarkan Bacaleg

SULUTDAILY|| Tomohon – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) secara serentak di seluruh Indonesia melakukan Pendaftaran Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) untuk Pemilihan Legislatif Tahun 2024 mendatang. Begitu pula dilakoni DPC PDIP Kota Tomohon, (11/5/2023) di KPU Kota Tomohon.

Pendaftaran Bacaleg PDIP Kota Tomohon dipimpin langsung Ketua DPC PDIP Kota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk SH yang juga diketahui sebagai Walikota Tomohon, bersama jajaran Pengurus DPC, PAC, serta Ranting, yang diawali dengan melakukan jalan kaki bersama diantar oleh kabasaran.

Saat melakukan pendaftaran bagi 25 orang Bacaleg PDIP untuk DPRD Kota Tomohon, Caroll mengatakan pihaknya merasa optimis untuk mendapatkan 13 kursi bagi PDIP di DPRD Kota Tomohon.

“Selama beberapa tahun mengendalikan pemerintahan di Kota Tomohon, sudah banyak harapan rakyat yang direalisasikan, walaupun diakui banyaknya tantangan akibat jumlah wakil rakyat PDIP di DPRD Kota Tomohon hanya 4 kursi. Karenanya, untuk memuluskan program pro-rakyat maka PDIP Tomohon tentu berharap dukungan positif masyarakat Tomohon, hingga bisa memuluskan program pro-rakyat,” jelas Caroll.

Dari hasil pantauan, saat melakukan pendaftaran di KPU Kota Tomohon, ikut bersama diantaranya Drs Johny Runtuwene, Noldie Lengkong, beserta James Enrico Kojongian, Ferdinand Mono Turang, Maria Santi Runtu, serta Maria Hernie Pijoh. (davyt)

CATEGORIES
Share This