Dinkes Serahkan Bantuan Peralatan Pendedeksi Stunting

SULUTDAILY|| Ratahan – Dinas Kesehatan Kabupaten Minahasa (Mitra) menyalurkan bantuan antropometri kit atau perlatan yang berfungsing untuk mendeteksi stunting kepada 13 Puskesmas, 9 Kelurahan dan RSUD Mitra Sehat.
Kepala Dinas Kesehatan dr Tommy Soleman melalui Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Festy Umpung menjelaskan, antropometri kit menjadi alat yang wajib dimiliki setiap Puskesmas.
“Bantuan pemerintah pusat melalui Kementerian Kesehatan RI ini dalam rangka menekan penurunan angka stunting di Indonesia secara khusus di Kabupaten Minahasa Tenggara,” jelasnya, Selasa (3/10/2023) di Kantor Dinkes.
Antropometri Kit merupakan instrumen atau alat yang digunakan dalam pemeriksaan tubuh anak yang meliputi pengukuran berat badan, panjang dan tinggi badan, lingkar lengan atas dan kepala. “Antropometri Kit kini menjadi bagian terpenting yang wajib ada dalam fasilitas Posyandu maupun Puskesmas dalam pendataan anak stunting,” ungkap Umpung.
Iapun menjelaskan, tujuan pengadaan Antropometri Kit adalah untuk membantu pemantauan pertumbuhan pertumbuhan balita di wilayah kerja masing-masing Puskesmas guna mencegah stunting, mengetahui status gizi balita, mencegah adanya masalah gizi serta meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
Untuk itu dirinya sangat mengharapkan, tenga gizi di Puskesmas yang adalah sasaran utama dapat bekerja maksimal dengan adanya bantuan Antropometri Kit. “Antropometri Kit merupakan salah satu cara langsung menilai status gizi, khususnya keadaan energi dan protein tubuh seseorang, antropometri ini lebih praktis untuk menilai status gizi kekurangan energi protein (KEP) yang ada di masyarakat,” paparnya. (***)