Apes Lurr, Angkut Pasir ke Lokasi TMMD, Truk Malah Terperosok

Apes Lurr, Angkut Pasir ke Lokasi TMMD, Truk Malah Terperosok

SULUTDAILY//Pati – Gara-gara tanah ambles, dump truk mengangkut pasir untuk pengecekan jalan pada kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) terperosok, sekitar pukul 10.00 WIB. Dump truk terperosok ke parit dan amblesnya karena tanah gembur.

Dum truk nahas tersebut dikemudikan Budiman (43) warga Sidoluhur, Jaken. Saat setelah menurunkan pasir untuk material pengecoran jalan, truk mundur terlalu kebelakang sehingga ban belakang masuk ke parit kecil di pinggir jalan. Karena sopir truk kurang waspada saat menurunkan pasir.

“Karena dekat dengan jalan raya besar maka perlu diamankan dan diatur arus lalu lintas kendaraan yang melintas agar tidak terganggu saat evakuasi dump truk yang terperosok,”kata Serka Maskur.

Maskur mengakui jika pasir tersebut akan digunakan untuk program TMMD dimana saat ini tengah dilakukan pengerjaan pengecoran jalan. Sopir truk sudah diingatkan agar tidak masuk ke tanah tersebut karena kondisinya masih licin, tapi sopir tetap berjalan hingga akhirnya terperosok.

Untuk mengangkat truk yang terperosok tersebut harus didorong bersama. “Sebelum dilakukan tarik dengan truk lain, tetapi sudah dibantu dorong sejumlah warga dan anggota Satgas,” pungkasnya.

CATEGORIES
TAGS
Share This