Wamendag Dr.J.Sambuaga Pantau Langsung Harga Sejumlah Bahan Pokok di Pasar Tondano

Wamendag Dr.J.Sambuaga Pantau Langsung Harga Sejumlah Bahan Pokok di Pasar Tondano


Sulutdaily.com – Minahasa- Wakil Mentri Perdagangan (Wamendag) Repoblik Indonesia, Dr.Jerry Sambuaga kunjungi sejumlah Pasar yang ada di Kabupaten Minahasa untuk pantau langsung ketersediaan bahan pokok (Bapok) dan harga pasaran, jumat (11-11-2022)

Dalam kunjungan kerja di Daerah Sulawesi Utara (Sulut) kususnya di beberapa pasar tradisional yang ada di Kabupaten Minahasa  tujuannya untuk pantau langsung ketersediaan barang serta mengecek harga jual bahan pokok.
Dan kedatangan Wamendag di dampingi Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Kabupaten Minahasa, Jorry Gumansing.

“Kami bersama pemerintah daerah kabupaten Minahasa mengecek ketersediaan bahan pokok dan harga di Pasar Rakyat Tondano. Dan alhasil, dari pantauan kami secara langsung, sejumlah bahan pokok yang tersedia masi dengan harga yang stabil,” kata Sambuaga.

Untuk ketersedian bahan lainnya seperti minyak goreng, stoknya tetap ada dan mengenai harga tetap masi terjangkau.Minyak goreng sesuai harga jual eceran 14 ribu perliternya dan masi sesuai dengan harga yang di imbau pemerintah.

Wamemdak mengatakan bahwa, Kemendag tetap akan  memantau terus atas ketersediaan sejumlah bahan pokok serta kestabilan harganya, apalgi menjelang perayaan hari raya Natal serta menjelang Tahun Baru,tambahnya.

“Kami terap berupaya menjangkau sambil berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk memastikan harga dari bapok tetap stabil/tak ada kenaikan.Dan hal paling utama adalah ketersediaan barang tetap ada.Kami akan terus menerus dengan aktif akan turun ke lapangan guna mengecek langsung ketersedian barang dan akan dijaga supaya tak ada lonjakan harga,” tutup salah satu putra terbaik Sulut ini.

Dr. Jerry Sambuaga (lahir di Jakarta, 2 Juli 1985; umur 35 tahun) adalah wakil menteri perdagangan RI. Ia pernah menjadi anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) periode 2014-2019 dari Partai Golkar. Dia adalah putra dari Theo L. Sambuaga. Pada tahun 2016, mendapatkan gelar Doktor dari Ilmu Politik dan menjadikannya sebagai Doktor Ilmu Politik termuda dari Universitas Indonesia.

(V-chent)

CATEGORIES
Share This