Winny, Gedung Bersalin 100 Persen Rampung
SULUTDAILY, BOROKO – Pemerintah Daerah kabupaten Bolaang Mongondow Utara terus menoreh perbaikan infrastruktur dibidang kesehatan. Terbukti, disetiap tahunnya sarana dan prasarana penunjang pelayanan kesehatan dibangun dengan fasilitas yang mewah dengan standar nasional.
Sebut saja, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) yang berdiri dilahan sekitar 1 hektoare lebih di Desa Tomoagu kecamatan Bolangitang Barat milik pemerintah daerah. Pembangunan sarana penunjang pelayanan kesehatan yang cukup signifikan membuktikan kepedulian pemerintah kepada masyarakat akan pelayanan kesehatan yang lebih baik.
Tidak akan lama lagi, masyarakat di Bolaang Mongondow Utara akan segera menikmati sarana gedung bersalin yang dibangun oleh pemerintah daerah melalui Alokasi Dana Khusus (DAK) Tahun 2021 dengan nilai cukup fantastis yakni Rp 14.8 miliar.
Direktur RSUD dr. Winny Soewikromo mengungkapkan perjuangan pemerintah daerah sangat berat dalam memperjuangkan peningkatan pembangunan disektor kesehatan khususnya yang ada di RSUD Bolaang Mongondow Utara.
Perjuangan pemerintah daerah dalam meningkatkan sarana penunjang pelayanan kesehatan semata untuk kepedulian kepada masyarakat agar tidak jauh – jauh lagi dalam memenuhi kebutuhan pelayanan yang berkualitas, prima dan berkelas VIP.
” Gedung bersalin yang ada di RSUD Bolaang Mongondow Utara tidak akan lama lagi segera diresmikan. Gedung ini terdiri dari dua lantai dengan fasilitas akses lift. Pastinya kebutuhan ibu melahirkan akan terpenuhi dengan baik, lebih dekat tanpa harus bersalin di luar daerah, ” Tutur Soewikromo kepada awak media diruang kerjanya, Rabu (26/01/2022).
Sedikit ditambahkan oleh Pejabat Pelaksana Kegiatan (PPK) Surti Buhang mengungkapkan dengan berjalannya pelayanan di gedung bersalin pastinya akan berdampak baik bagi Pendapatan Asli Daerah (PAD).
” Dengan dibangunnya gedung bersalin oleh pemerintah daerah akan sangat berdampak baik untuk pelayanan kesehatan khusunya ibu melahirkan. Bahkan bukan itu saja, PAD akan lebih meningkat, ” Singkat Buhang. (ricky)