
Taklukkan Persiba, Sulut United Merangkak Naik Ke Peringkat 3 Klasemen
SULUTDAILY||Manado – Stadion Klabat kedatangan tamu yang sudah tak asing lagi yaitu Persiba Balikpapan. Meski menampilkan permainan yang menjanjikan, Persiba harus mengakui ketangguhan tuan rumah dua gol tanpa balas. Hasil ini membawa Sulut United menyamai poin Martapura FC yaitu 7 poin, namun unggul produktivitas gol untuk kemudian duduk nyaman di posisi tiga klasemen.
Jalannya Pertandingan.
Kondisi pitch lapangan yang sempurna rupanya membuat permainan tim tamu langsung berkembang sejak kick off pertandingan. Persiba langsung menguasai laga, aliran bola mengalir lancar dari kaki ke kaki, alhasil Sulut United lebih banyak menunggu di sepertiga lapangan sendiri. Petaka bagi Persiba datang di menit 15. Keasyikan menyerang, tim berjuluk Beruang Madu ini dikejutkan dengan gol dari Sahar Tehupelasury. Tendangan Sahar yang dikreasi oleh Martinus ini sukses merobek jala Persiba yang dikawal oleh Ferdiansyah. Kedudukan 1-0 bagi tuan rumah bertahan hingga 45 menit babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, Sulut United berhasil memanfaatkan kelengahan lawan yang belum panas di awal 45 menit kedua. Penetrasi flank kiri tuan rumah dihentikan secara ilegal oleh bek Persiba, penalti pun tanpa ragu diberikan wasit. Martinus Novrianto yang ditunjuk sebagai algojo berhasil menunaikan tugasnya dengan baik, 2-0 tuan rumah unggul. Irama permainan sejatinya tidak begitu banyak berubah seperti halnya di babak pertama. Formasi 4-3-3 yang di usung Sulut United sejak babak pertama membuat tim ini kembali dipaksa bermain lebih banyak di daerah pertahanan sendiri. Persiba yang terpacu mengejar defisit dua gol pun terus melancarkan tekanan namun terkendala penyelesaian akhir yang lemah. Sempat beberapa kali mendapatkan peluang, Persiba akhirnya harus pulang dengan tangan hampa usai wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir.
Animo Penonton Berkurang.
Meski dilangsungkan pada hari minggu yang notabene merupakan hari libur, jumlah penonton justru berkurang cukup signifikan dari laga kandang pertama hari selasa lalu, yang mencapai 6.300. Hanya ditonton 4000 orang, harga tiket ditengarai menjadi penyebab. Jika pada laga home perdana lalu tiket diberi promo beli 1 dapat 2, minggu kemarin sudah tidak lagi. Dijual dari Rp. 30.000 hingga Rp. 400.000 dianggap terlalu tinggi oleh sebagian suporter. “Panpel harusnya sadar dengan animo penonton yang besar, harga tiket Sulut United bahkan lebih mahal dari beberapa tim Liga 1 tradisional lainnya seperti Persebaya dan Persib,” ujar Emil, salah satu suporter yang menonton di tribun selatan. “Jangan harap stadion Klabat bisa penuh sesak jika harga tiket tidak berubah,” tutup Emil. Ucapan Emil bukan tanpa alasan, laga home terakhirPersib tiket VIP-nya bahkan hanya menyentuh angka Rp. 112.500, sedangkan Persebaya tiket termahal ada di angka Rp. 250.000, masih jauh dibandingkan harga tiket di stadion Klabat.(Valencia)