Pemda Bolmut Siapkan Ruang Isolasi Pasien PDP Covid-19

Pemda Bolmut Siapkan Ruang Isolasi Pasien PDP Covid-19

SULUTDAILY, BOROKO – Pemerintah daerah kabupaten Bolaang Mongondow Utara meninjau ruang isolasi penanganan pasien wabah virus Covid 19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Talaga kecamatan Bolangitang Barat, Selasa (24/03/2020).

Peninjauan langsung yang dipimpin oleh Sekertaris Daerah Asripan Nani, Asisten I setda Leksi Talibo dan Kepala Bidang Pelayanan Dinas Kesehatan Sofyan Mokoginta bersama tim RSUD Bolmut.

Dalam peninjauannya Sekda bolmut mengharapkan kesiagaan tim medis yang sudah disiapkan dalam penanganan penyebaran wabah virus Covid 19.

” Ruang isolasi yang disiapkan di RSUD Bolmut sejumlah 10 kamar hanya berstatus sementara bagi pasien Penderita Dalam Pengawasan (PDP) sebelum dirujuk ke RSUD yang telah ditunjuk oleh pemerintah pusat, ” Ujar Nani. (ricky)

CATEGORIES
TAGS
Share This