Klaster Keluarga Fenomena Gunung Es Covid-19 di Sulut

SULUTDAILY|| Manado- Satuan Tugas Covid 19 Provinsi Sulawesi Utara mengingatkan Satgas Covid-19 Kabupaten dan Kota untuk mengawasi secara ketat pelaksanaan acara-acara sosial (Social gathering) yang menyebabkan terjadinya kerumunan masyarakat. Rupanya, Klaster Keluarga akan menjadi fenomena Gunung Es.

” Salah satu fenomena yang mendapat perhatian kami hari ini adalah adanya kluster keluarga yang cukup besar di Kota Tomohon. Kluster ini terdeteksi dari adanya kasus 1 orang yang meninggal dunia, yang kemudian dilakukan tracking dan testing terhadap semua Kontak Erat ResikoTinggi dari yang bersangkutan ditemukan adanya tambahan 14 kasus positif,” kata Jubir Satgas Covid-19 Sulut dr Steaven P Dandel MPH, Jumat (16/10/2020).

Dikatakan Dandel, penelusuran lanjutan akan dilakukan oleh Satgas Kota Tomohon, tapi beberapa hal yang perlu mendapatkan perhatian dari kasus ini adalah kasus kluster keluarga ini terjadi karena ketidak
disiplinan dalam penerapan protokol kesehatan, karena selalu
berasumsi anggota keluarga kita sudah aman dan tidak mungkin menjangkiti.

“Kluster keluarga ini terjadi karena adanya acara-acara sosial
dalam keluarga yang mengundang kerumunan tanpa adanya
disiplin ketat,” kata Dandel.

Masyarakat harus lebih disiplin lagi dan tidak menganggap remeh keberadaan penjangkitan dalam keluarga. Akibat kelalaian kita, bukan tidak mungkin orang yang kita sayangi dalam keluarga menjadi korban.

” Hari ini jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid 19 di Sulawesi Utara
bertambah 62 kasus baru. Jadi totalnya 4.930 Orang,” jelasnya. (Jr)

CATEGORIES
TAGS
Share This