Kerjasama PD Pasar dan Koramil 1302-06 Tomohon, Gelar Aksi Bersih Pasar Beriman

Kerjasama PD Pasar dan Koramil 1302-06 Tomohon, Gelar Aksi Bersih Pasar Beriman

SULUTDAILY|| Tomohon – Pemerintah Kota Tomohon melalui PD Pasar Tomohon bekerjasama dengan Komando Rayon Militer (Koramil) 1302-06 Tomohon, menggelar kerja bakti memeringati HUT TNI ke-77 Tahun 2022, sekaligus mendukung penilaian Adipura, (13/10/2022) di Pasar Beriman Tomohon.

Kesempatan tersebut, Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretaris Daerah Kota Tomohon Drs Octavianus DS Mandagi MAP sebelum gelaran kerja bakti mengatakan pemeliharaan lingkungan bersih sangat penting bagi kehidupan manusia.

“Terima kasih bagi TNI bersama stakeholders lainnya seperti Polres Tomohon, Linmas yang bisa bersama dalam aksi bersih – bersih lingkungan Pasar Beriman Tomohon. Adipura, bukan soal piala, tapi membiasakan masyarakat untuk selaku menjaga lingkungan sekitar tetap bersih demi kenyamanan,” ungkap Mandagi.

Sementara, Direktur Utama PD Pasar Tomohon Yanes M Possumah STh menyatakan rasa bangga atas inisiatif dari TNI melalui Koramil Tomohon untuk melakukan aksi bersih kawasan pasar.

“Harus kami akui jika kebersihan lingkungan termasuk pasar menjadi tanggung jawab semua pihak termasuk masyarakat luas, sehingga penataan kawasan perdagangan pasar yang bersih, akan memberikan kenyamanan bagi setiap orang mengunjungi Pasar Beriman Tomohon,” kata Possumah. (davyt)

CATEGORIES
Share This