Bupati JWS: Korpri Hendaknya Jadi Pendorong Pembangunan

SULUTDAILY|| Tondano – Pemerintah Kabupaten Minahasa menggelar Apel Korpri pada (19/2/2018) di Halaman Kantor Bupati Minahasa. Dalam apel itu, Bupati Minahasa Dra Jantje W Sajow MSi (JWS) berharap jajaran anggota Korpri mebjadi pendorong pembangunan di tengah masyarakat.

Dalam sambutannya, JWS menyampaikan bahwa apel kali ini merupakan apel yang memiliki kesan dan makna yang mendalam karena apel kalo ini merupakan apel korpri terakhir beliau dalam kapasitas sebagai Bupati Minahasa.

“Apel KORPRI bertujuan untuk memperkokoh nilai-nilai nasionalisme, patriotisme dan wawasan kebangsaan bagi seluruh pegawai pemerintah khususnya di kab. Minahasa, dengan nilai-nilai tersebut diharapkan KORPRI dapat menjadi pendorong tumbuhnya kesadaran sosial, jiwa kesatuan, rasa kesetiakawanan serta kebanggaan akan tugas sebagai abdi masyarakat,” ungkap JWS.

Diingatkan pula, bahwa pada saat ini sementara melaksanakan musrenbang tingkat kecamatan, yang akan dilanjutkan dengan kegiatan forum SKPD dan seterusnya musrenbang tingkat kabupaten.

“Saya berharap seluruh perangkat daerah menjadikan masukan utama untuk penyusunan renacana kerja perangkat daerah tahun 2019 yang tentunya disesuaikan dengan rencana kerja perangkat daerah dan RPJMD Kabupaten Minahasa,” kata JWS.

Disampaikan pula, pada awal bulan ini pemeriksaan BPK RI telah dimulai dan diharapkan seluruh perangkat daerah dapat kooperatif dalam menyiapkan semua administrasi dan dokmen yang akan diperiksa, agar prestasi meraih opini WTP dalam pengelolaan keuangan dapat di pertahankan. (davyt)

TAGS
Share This