Walikota GSVL : Jika Ada Jabatan Karena Uang Segera Laporkan

Terkait Pengisian Jabatan OPD Baru di Pemkot Manado

SULUTDAILY|| Manado- Tahun 2017 ini, Pemerintah Kota (Pemkot) Manado mengalami perubahan struktur Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Sejumlah jabatan akan mengalami reposisi yang nantinya diisi pejabat baru.

Dalam pengisiian jabatan ini, sangat rentan terhadap praktek suap maupun makelar jabatan. Bahkan, keterlibatan oknum-oknum yang mengaku orang dekat Walikota, Wakil Walikota dan Sekretaris Kota, termasuk keluarga dan tim sukses akan bergerilya menawarkan jabatan dengan sejumlah uang.

Walikota Manado DR Ir G.S Vicky Lumentut SH MSi DEA menegaskan, dalam penyusunan posisi jabatan OPD baru, dirinya dan Wakil Walikota Mor Dominus Bastaan SE bertekad untuk menempatkan pejabat sesuai bidangnya secara proporsional dan profesional.

Sehingga, jika kedapatan ada pejabat yang menduduki jabatan karena memberikan sejumlah uang kepapa orang dekat pimpinan daerah akan diganti. “Saya tegaskan disini, pengisian jabatan OPD baru berdasarkan profesionalitas yang bersangkutan, bukan karena kedekatan apalagi dengan memberikan uang. Saya katakan ini, karena sekarang ini saya banyak menerima laporan ada yang mengatas-namakan keluarga, tim sukses ataupun orang dekat yang menawarkan jabatan dengan meminta sejumlah uang. Hati-hati, kalau sampai kedapatan, pejabat tersebut saya akan ganti,” tegas Walikota GSVL, saat menyampaikan sambutan dalam Apel Perdana usai Cuti Tahun Baru, Selasa (3/1) pagi tadi, di ruang Serbaguna Kantor Walikota Manado.

Menurut suami tercnta Rektor Universitas Negeri Manado (UNIMA) Prof DR Julyeta PA Lumentut Runtuwene MS DEA, semua pihak diminta mengawasi proses pengisian jabatan OPD baru. Jika ada praktek seperti itu, silahkan dilaporkan ke instansi berwenang seperti Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Manado atau langsung ke Walikota dan Wakil Walikota Manado.”Silahkan segera laporkan kepada kami, saya, Wakil Walikota maupun BKD Manado untuk diproses. Karena, praktek seperti ini merusak komitmen kita dalam mewujudkan pemerintahan yang bebas KKN,” tandas Walikota GSVL.

Olehnya, orang nomor satu di Manado itu meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Manado agar bekerja dengan baik dan tidak terpengaruh dengan isu-isu yang berkembang sekarang ini.”Bekerjalah dengan baik dan penuh tanggung jawab. Tidak usah galau dengan isu-isu yang mulai berkembang saat ini, karena jabatan adalah kepercayaan yang diberikan pimpinan. Jadi lakukan penuh tanggung-jawab, dan loyal-lahterhadap pimpinan,” pinta Walikota GSVL.(Jr/Hm)

TAGS
Share This