Mor : Bersyukur Kota Manado Miliki Bunaken

Mor : Bersyukur Kota Manado Miliki Bunaken

SULUTDAILY|| Manado- Manado Diving Tourism, Trade and Investment Fair 2018 dibuka secara resmi oleh Wakil Wali Kota Manado Mor D Bastiaan SE di Manado Town Square (Mantos 3), Rabu (05/09/2018) . Event ini salah satu Festival dalam Manado Fiesta 2018,

Dalam sambutan Wawali Mor mengajak warga Manado untuk mensyukuri berkah Tuhan atas anugerahNya memberikanTaman Laut Bunaken beberapa tempat wisata yang luar biasa indahnya.“Festival Fair merupakan sarana untuk mempromosikan obyek pariwisata andalan yang kita miliki. Selain Bunaken, kita juga mempunyai beberapa obyek wisata andalan, seperti Gunung Tumpa,” kata Bastiaan.

Dalam kesempatan ini, tak lupa juga Wawali Mor memberikan apresiasi serta mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Sulut Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw karena ikut membantu promosi pariwisata Kota Manado dengan cara membuka penerbangan internasional langsung ke Bandara Sam Ratulangi sehingga kunjungan wisatawan semakin bertambah.

Turut hadir dalam pembukaan Festival Fair Manado Fiesta 2018 ini antara lain, Wakapolresta Manado AKBP FX Surya Kumara, Asisten I Setdakot Manado Michler Lakat, Kepala Dinas Pariwisata Kota Manado Lenda Pelealu, Ketua MTB Manado Grace Tielman, Perwakilan KKK Kaltim, Perwakilan KKK Jakarta, dan peserta pameran yang datng dari beberapa Kabupaten/Kota di Sulut dan swasta. (Jr)

TAGS
Share This