International Fun Swimming jadi Event Tahunan

International Fun Swimming jadi Event Tahunan

Komitmen MM Travel Kembangkan Pariwisata Bahari

SULUTDAILYII Manado- Sukses menggelar International Fun Swimming 2017 bersama Bakamla RI dan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, MM Travel berkomitmen menjadikan kegiatan olahraga ini sebagai event internasional tahunan. ” Event International Fun Swimming merupakan komitmen kami  bersama dengan pemerintah Sulut mengembangkan pariwsata  bahari di daerah Nyiur Melambai ini,”kata Humas MM Travel Leonard Parrangan di Paradise Cafe, Bahu Mall  Jumat (13/10/2017).

Humas MM Travel Leonard Parrangan

Humas MM Travel Leonard Parrangan

Dikatakan Leo, MM Travel mulai berkiprah di dunia pelayanan traveling sejak 2001 dan tepatnyak 4 Juli 2016 melakukan kerjasama dengan Maskapai Penerbangan Lion Air Group untuk medatangkan turis China ke Sulawesi Utara. ” 535 turis asal China ikut lomba renang dalam ajang International Fun Swimming  2017 di Pantai Bandar Malalayang, Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut), Selasa (10/10/2017). Acaranya sukses, kami termotivasi untuk mendorong kegiatan ini dilaksanakan tiap tahun,”kata Leo  sambil  berharap   International Fun Swimming 2018 akan diikuti oleh banyak negara, selain china.

Dalam rencana , dalam kegiatan International Fun Swimming 2018 para peserta akan diberi kesempatan untuk melakukan penanaman coral. ‘ Selain membangun pariwisata, kelestarian lingkungan juga terjaga,”ujarnya.

International Fun Swimming 2017, Sukses!
Sebelumnya, Kepala zona Kamla Maritim Tengah Bakamla RI Brigjen Pol Drs Bastomy Sanap, S.H., M.B.A., M.Hum. bersama Wakil Gubernur Sulawesi Utara Steven Kandouw melepas secara simbolis para peserta kegiatan International Fun Swimming 2017 yang dilaksanakan dalam rangka Hut di Provinsi Sulut ke-53, di Pantai Kalasey Sulawesi Utara (Sulut), Selasa (10/10/2017) lalu.

Untuk peserta mancanegara, kegiatan renang dimulai dan diakhiri di Pantai Kalasey dengan jarak tempuh 1200 meter. Sebanyak 535 orang, sebagian besar adalah wisatawan mancanegara yang sedang berlibur di Sulut turut serta dalam kegiatan ini.

International Fun Swimming Jadi Ivent TahunanKemudian pertandingan bagi masyarakat umum dan atlet nasional, pelepasan peserta dilakukan Kadis Perikanan Pemprov Sulut Ronald Sorongan di Pantai Malalayang dengan jarak tempuh 1000 meter  diikuti 57 peserta, sedangkan atlit berjarak tempuh 2000 meter diikuti 25 peserta.

Kedua kategori ini memulai start perlombaan renang dari Pantai Malalayang dan berakhir di Pantai Kalasey. Dari kedua kategori ini muncul pemenang yaitu Sevio Polakitan untuk kategori 1000 meter dan Alexandro Nangka dari Palembang untuk kategori 2000 meter.

Pemprov Sulut selaku penyelenggara kegiatan mempercayakan Kepala Zona Tengah Bakamla RI untuk bertindak selaku ketua panitia dengan suport event MM Travel.  Untuk kelancaran kegiatan dan menjaga keselamatan peserta, diturunkan tim Search And Rescue (SAR) yang terdiri dari personel Basarnas, Polair, KKP Provinsi Sulut dan  Bakamla RI.

“Para turis sangat menikmati. Ini komitmen kita menggenjot sektor pariwisata dengan melibatkan wisman (wisatawan mancanegara),” kata Wagub Sulut Steven Kandouw dan berjanji  agenda sport tourism seperti ini harus rutin digelar dengan kemasan yang baik, agar turis menjadi betah dan bangga berkunjung ke Sulut. (Jr)

TAGS
Share This